Jangan Berkata “Serius” kepada Seorang Wanita Sebelum Kamu Membuktikannya Dengan Meminangnya

Untuk kaum adam, berhentilah menyakiti seorang wanita, berhentilah membuat mereka menangis dengan harapan harapan palsumu. Berhentilah untuk membuat wanita terluka, karena percayalah Allah SWT melihat apa apa yang kamu kerjakan dan nantinya yang harus kamu pertanggung jawabkan. Jika memang kamu belum mampu meminang wanita yang kamu idamkan, jangan memberikan janji dan harapan. Diamlah, berpuasalah dan tuntaskan apa yang menjadi kendalamu meminangnya. Daripada engkau hanya memberi harapan lalu menyakitinya.
Jika Memang Kamu Mencintai Seorang Wanita, Jagalah Dia, Bukan Malah Memberikan Harapan Palsu dan Muluk Muluk

Ingat seorang laki laki yang akan diingat dan dipertanggungjawabkan adalah ucapannya. Laki laki yang mampu menjaga ucapannya dan memenuhi janjinya adalah laki laki sholeh yang bertanggung jawab dan menjadi imam yang baik dalam keluarga nantinya. Sehingga jagalah janjimu dan ucapanmu wahai kaum adam, jangan pernah memberikan janji palsu apalagi hanya membual. Apalagi untuk seorang wanita yang memang kamu cintai, jagalah dia sebaik mungkin tanpa perlu memberikan banyak harapan.
Jika Memang Belum Mampu Meminangnya, Maka Tahanlah Dirimu Untuk Lebih Dekat Dengannya. Cintailah Dia Dalam Diammu Dan Berdoalah Untuknya

Bukan salahmu jika memang kamu belum merasa mampu untuk meminangnya, yang salah adalah kamu memberikan harapan untuk meminangnya tanpa sempat memberikan kepastian. Jadi lebih baik tahanlah dirimu dahulu untuk lebih dekat dengannya. Cukup cintai dia dalam diammu dan doakan saja agar Allah SWT memberikan kemudahan dalam urusan hatimu. Dan fokuslah pada tujuanmu sampai kamu merasa layak untuk segera meminangnya.
Barulah Ungkapkan Isi Hatimu Dan Katakan Serius Kepadanya Saat Kamu Membawa Orang Tuamu Kerumahnya Untuk Melamarnya

Jika sekarang kamu belum mampu untuk meminangnya, maka jangan pernah berkata akan serius kepadanya. Karena saat wanita mempercayaimu dan kamu mengkhianatinya tentunya itu akan melukai hatinya. Katakanlah “serius” saat kamu sudah diihadapannya dan dihadapan orang tuamu. Lamarlah dia dan jadikanlah dia menjadi milikmu dengan cara yang baik sebagaimana yang agama telah ajarkan kepadamu. Bawalah kedua orang tuamu kerumahnya untuk meminangnya. Dengan begitu, kata seriusmu tidak hanya berakhir dengan ucapan tapi juga dengan pembuktian.

Related posts of "Jangan Berkata “Serius” kepada Seorang Wanita Sebelum Kamu Membuktikannya Dengan Meminangnya"

Bahaya Terbesar Dalam Hidupmu, Adalah Ketika Kamu Kehilangan Rasa Syukur Atas Apapun Kehendak Dan Takdir Allah SWT Kepadamu

Kehilangan rasa syukur, merasa selalu kurang dan tidak adil dalam hidup adalah bahaya terbesar yang bisa saja menjauhkanmu dari Allah SWT. Yang akan membuatmu lupa bahwa kepada segala kebaikan dan anugerah Allah SWT, hingga membuatmu menuju jalan kesesatan, keputus asaan hingga kemusyrikan. Jadi perbanyaklah untuk tetap bersyukur, perbanyaklah untuk tetap berpikir positif apapun ketentuan dan...

Indah Akan Selalu Hadir Pada Waktunya, Tinggal Bagaimana Kita Menguatkan Hati Dan Iman Untuk Menunggunya

Hellow World

Tugas Utamamu Bukan Mencari Jodohmu, Tapi Mensholehkan Dirimu Untuk Jodoh Yang Telah Tertulis Di Lauful Mahfudzmu

Percayalah Allah SWT telah menuliskan nama sekarang di Lauful Mahfudz untuk dirimu. Seseorang yang akan menjadi jodoh sejatimu, yang akan mencintaimu sepenuh hati dalam ridho dan kasih sayang Allah SWT. Seseorang yang akan menuntunmu untuk menuju jalan Tuhanmu dan menjadikanmu menjadi manusia dan hamba yang lebih baik. Bukan Mencari Ataupun Menerka Nerka Siapa Jodohmu, Pasrahkan...

Berserahlah, Tapi Jangan Menyerah, Karena Berserah Tetap Berjuang Sebaik Mungkin Dan Memasrahkan Hasilnya Pada Allah SWT

Sebagai seorang hamba Allah SWT, maka kita menyadari bahwa kita hanyalah makhluk yang begitu lemah, bahkan masih tak sebesar sebiji pasir dihadapan Allah SWT. Namun sungguh kasih sayang Allah SWT begitu nyata, dengan memberikan kita akal dan pikirkan, kekuatan, daya dan upaya untuk bisa bekerja keras dan berusaha. Sehingga  sebagai manusia jangan pernah menyombongkan apapun...

Originally posted 2018-02-15 06:57:00.